Pj. Bupati Bartim Resmi Buka Festival Budaya Nansarunai Jajaka Tahun 2024

Pj.Bupati Bartim Indra Gunawan memukul gong tanda dibukanya Festival Budaya Nansarunai Jajaka tahun 2024.

TAMIANG LAYANG – Penjabat Bupati Barito Timur, Indra Gunawan, secara resmi membuka Festival Budaya Nansarunai Jajaka Tahun 2024 yang dilaksanakan di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Taman Nansarunai, Tamiang Layang, pada Rabu (28/08/2024). Acara pembukaan ini dihadiri oleh berbagai pejabat daerah, termasuk Sekretaris Daerah Kabupaten Barito Timur Panahan Moetar, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), kepala Organisasi Perangkat Daerah, camat se-Kabupaten Barito Timur, tokoh adat, tokoh masyarakat, dan tamu undangan.Dalam laporan yang disampaikan oleh Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Kepemudaan, dan Olahraga Kabupaten Barito Timur, Dra. Herawani, MM, yang juga menjabat sebagai Ketua Panitia Festival, disebutkan bahwa penyelenggaraan Festival Budaya Nansarunai Jajaka merupakan program rutin tahunan dari dinas yang dipimpinnya.

“Dasar penyelenggaraan festival ini adalah DPA Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Kepemudaan, dan Olahraga Kabupaten Barito Timur Tahun 2024 serta Surat Keputusan Pj. Bupati Barito Timur Nomor: 430 Tahun 2024 tentang Pelaksanaan Festival Budaya Nansarunai Jajaka Tahun 2024,” jelasnya.Festival yang digelar dari tanggal 28 hingga 31 Agustus 2024 ini mengangkat tema “The Power of Cultural Heritage,” yang dimaknai sebagai penguatan identitas budaya daerah Barito Timur. Tema ini dipilih untuk mendorong seluruh elemen masyarakat agar bersama-sama menjaga dan melestarikan warisan budaya yang beragam, yang mencerminkan kekayaan adat dan budaya dari setiap kecamatan dan desa di kabupaten tersebut.Tujuan dari festival ini, seperti yang disampaikan Herawani, meliputi peningkatan kerja sama antar seniman dan budayawan, serta pengembangan kesadaran budaya dan pariwisata. Selain itu, festival ini juga diharapkan dapat melestarikan seni, budaya, serta olahraga tradisional, yang pada gilirannya dapat memperkokoh persatuan dan kesatuan di tengah keberagaman adat budaya yang ada.Sasaran festival ini antara lain melestarikan seni, budaya, dan olahraga tradisional, serta menciptakan kerukunan dan kebersamaan di antara seniman, budayawan, serta para pecinta seni budaya di Kabupaten Barito Timur. Festival ini juga menjadi kalender tahunan untuk mempromosikan kekayaan seni dan budaya daerah dalam rangka mendukung pembangunan pariwisata di Barito Timur.Herawani juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh kecamatan yang turut berpartisipasi dalam festival ini. Tercatat ada 367 peserta yang akan mengikuti berbagai lomba, membuktikan kepedulian para pimpinan kecamatan terhadap pelestarian budaya lokal.”Kami sampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung, terutama kepada Pj. Bupati Barito Timur, unsur Muspida, kepala dinas, camat, lurah, serta para peserta yang ikut mensukseskan acara ini,” tutupnya.(fre/har).

 1,687 total,  1 kali dibaca hari ini

Warta Terkait

Leave a Comment

one × four =