
TAMIANG LAYANG — Tim Penggerak PKK Kabupaten Barito Timur terus menunjukkan komitmen nyata dalam meningkatkan kualitas kesehatan dan ketahanan keluarga. Hal ini terlihat pada kegiatan hari keempat yang digelar di Kecamatan Karusen Janang, Rabu (11/6/2025), yang menggabungkan tiga agenda penting sekaligus: Pemberian Makanan Tambahan (PMT), Pembinaan Administrasi PKK, dan Bimbingan Teknis (Bimtek) Kader Posyandu.
Ketua TP PKK Barito Timur, Ny. Misnawaty Yamin dalam sambutanya yang dibacakan oleh Ketua III Bidang Penguatan Ketahanan Keluarga, Rose Mery Chandra Ningsih menegaskan bahwa ketiga agenda tersebut merupakan fondasi dalam membangun keluarga yang sehat, sejahtera, dan mandiri.
Pertama, kegiatan PMT bagi ibu hamil dan balita dinilai sebagai langkah konkret untuk mencegah stunting dan memperkuat asupan gizi keluarga. Kader PKK diminta tidak hanya membagikan makanan tambahan, tetapi juga memberikan edukasi dan pendampingan. “Gizi yang baik dimulai dari rumah tangga yang sadar akan pentingnya asupan bergizi,” tegas Rose membacakan sambutan.
Kedua, pembinaan administrasi difokuskan pada penguatan 10 Program Pokok PKK. Administrasi yang tertib dan terdokumentasi dianggap sebagai wajah keberhasilan organisasi. Ketua TP PKK Desa diajak untuk lebih serius dalam menyusun dan menjaga kelengkapan administrasi sesuai petunjuk teknis yang berlaku.
Ketiga, melalui Bimtek Kader Posyandu, PKK memberikan penyegaran pengetahuan dan peningkatan kapasitas kader sebagai garda terdepan dalam pelayanan dasar masyarakat. “Tanpa kader, tidak akan ada penimbangan, imunisasi, edukasi gizi, atau pelayanan kesehatan keluarga,” ujarnya.

Kegiatan yang digelar di Desa Dayu ini turut dihadiri Secam Karusen Janang beserta jajaran, Ketua TP PKK Kecamatan, Ketua TP PKK Desa se-Kecamatan Karusen Janang, para kader PKK dan Posyandu, serta ibu-ibu hamil dan balita.
Mengakhiri sambutannya, Ny. Misnawaty Yamin melalui Rose Mery Chandra Ningsih menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada para kader yang telah bekerja dengan penuh keikhlasan. “Kader itu ibarat pelita di desa: menyala kecil, tapi cahayanya menyentuh banyak jiwa,” ucapnya.
Ketua TP PKK Bartim berharap kegiatan ini menjadi momentum penguatan peran PKK dan Posyandu dalam mewujudkan Barito Timur yang semakin SEGAH.(cak)

2,577 total, 3 kali dibaca hari ini