PKK Bartim Pantau Posyandu di Desa Tumpung Ulung, Juga Berikan Makanan Tambahan untuk Balita

TAMIANG LAYANG- TP-PKK Kabupaten Barito Timur begitu perhatian terhadap kesehatan ibu dan balita di Gumi Jari Janang Kalalawah. Buktinya, Kamis (30/11/2023), dipimpin Ketuanya Ny.Melly Novita Indra Gunawan, TP PKK Kabupaten Barito Timur berkunjung ke Desa Tumpung Ulung Kecamatan Pematang Karau. Orang Nomor satu di jajaran TP PKK Bartim ini meninjau langsung kegiatan Posyandu di Desa Tumpung Ulung. Tak hanya memantau, Ketua TP PKK Bartim dan jajarannya juga memberikan bantuan makanan tambahan kepada ibu dan balita. Kedatangan Ketua TP PKK Kab. Bartim ini disambut oleh Camat Pematang Karau Setia Murni S.IP,…

selanjutnya

PKK Bartim Turun Gunung, Cegah Stunting Berikan Makanan Tambahan untuk Balita

TAMIANG LAYANG- TP-PKK Kabupaten Barito Timur yang dinahkodai oleh Ny. Melly Novita Indra Gunawan, Kamis (30/11/2023) “turun gunung”. Mereka serius bergerak memerangi stunting di Gumi Jari Janang Kalalawah. Bukti keseriusan itu, Ny. Melly Novita Indra Gunawan dan jajarannya mengunjungi Desa Ampah II Kecamatan Dusun Tengah. Kedatangan orang nomor satu di jajaran TP PKK Kabupaten Barito Timur ini untuk memberikan bantuan makanan tambahan kepada balita yang terindikasi stunting. “Ya hari ini Ketua TP PKK Kabupaten Barito Timur Ny. Melly Novita Indra Gunawan mengunjungi Desa Ampah II Kecamatan Dusun Timur. Kunjungan TP…

selanjutnya

Sekda Bartim Buka Muscab I DPC APDESI Barito Timur

TAMIANG LAYANG- Sekretaris Daerah Kabupaten Barito Timur, Panahan Moetar membuka secara resmi Musyawarah Cabang (Muscab) I Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kabupaten Barito Timur. Kegiatan dilaksanakan di Wisata Luaw Banse, Desa Jaweten, Kecamatan Dusun Timur, Kamis (30/11/2023). Kegiatan tersebut dihadiri Ketua DPRD Bartim, Nursulistio, Ketua DPD APDESI Provinsi Kalteng, Seger Satria, Kasi Intel Kejari Bartim, Kapolsek Dusun Timur, Kepala Desa, dan tamu undangan lainnya. Sekda Bartim, Panahan Moetar mengatakan, bahwa kepengurusan APDESI Bartim sudah terbentuk sejak tahun 2020 lalu berdasarkan kesepakatan kepala desa dan hanya…

selanjutnya

Jelang Nataru, Dishub Bartim Survei Jalan Nasional Pasar Panas – Bambulung – Raren

TAMIANG LAYANG- Guna memperlancar arus lalu lintas dalam rangka Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023-2024, Pemerintah Kabupaten Barito Timur melalui Dinas Perhubungan (Dishub), melaksanakan kegiatan survey Ruas Jalan Nasional Pasar Panas – Bambulung – Raren. Kegiatan ini dilaksanakan Rabu (29/11/2023 dengan melibatkan Kepolisian Resor Barito Timur (Satlantas), Jasa Raharja dan Dinas PUPR Barito Timur . “Survey Ruas Jalan Nasional Pasar Panas – Bambulung – Raren ini kami lagukan guna mengidentifikasi titik-titik rawan kepadatan dan juga rawan terhadap kecelakaan lalu lintas,” terang Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Barito Timur Bertulumeus,S.Sos melalui pers…

selanjutnya

Kasus DBD Terus Meningkat, Kadinkes Bartim Minta Masyarakat Terapkan 5M

TAMIANG LAYANG- Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Kabupaten Barito Timur terus meningkat, sehingga menimbulkan keprihatinan. Oleh karena itu, didorong otoritas setempat untuk mengambil langkah-langkah pencegahan yang lebih serius.Kepala Dinas Kesehatan Bartim, dr. Jimmi WS Hutagalung,M.MKes meminta masyarakat untuk mematuhi prinsip 5M dalam upaya bersama mengurangi risiko penyebaran penyakit tersebut.Prinsip 5M yang dimaksud yaitu mengubur barang bekas yang dapat menampung air, menutup tempat penampungan air, menguras bak mandi, menaburkan bubuk abate di tempat penampungan air yang sulit dibersihkan dan mengganti air di vas bunga.”Masyarakat Barito Timur untuk bersatu dalam menerapkan…

selanjutnya

Satpol PP Barito Timur Latihan Pengendalian Massa

TAMIANG LAYANG – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Barito Timur mengadakan pelatihan pengendalian massa atau Dalmas selama 5 hari dengan instruktur dari Satsamapta Polres Barito Timur.”Pelatihannya sudah dimulai kemarin dan akan berlangsung sampai hari Sabtu,” ungkap Kasatpol PP Barito Timur Ristanto Pratomo,S.STP di Tamiang Layang, Rabu, 29 November 2023.Dia menjelaskan, pelatihan tersebut bertujuan untuk mensinkronkan kegiatan pengamanan yang dilakukan oleh kepolisian dan Satpol PP terutama pada pengamanan Pemilu 2024.”Supaya rekan-rekan personel Satpol PP ini punya kemampuan dalam pengendalian massa dan memahami standar prosedur operasional dalam pengendalian masa karena…

selanjutnya