
TAMIANG LAYANG — Bupati Barito Timur M.Yamin mendorong Tim Penggerak PKK untuk semakin siap menghadapi berbagai tantangan ke depan dalam membangun keluarga dan masyarakat. Pesan ini disampaikan Bupati Barito Timur, M. Yamin, saat membuka Rapat Konsultasi PKK Kabupaten Barito Timur Tahun 2025 di Aula Rumah Jabatan Bupati, Tamiang Layang, Kamis (20/11/2025).
Hadir dalam acara tesebut Wakil Bupati Barito Timur Adi Mula Nakalelu, Kepala OPD, Camat, Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Daerah Barito Timur, Ketua I, II, III dan IV Bidang pada TPPKK Kabupaten Barito Timur, Ketua TP PKK Kecamatan se Kabupaten Barito Timur dan tamu undangan.
Dalam sambutannya, Bupati M.Yamin menegaskan bahwa perubahan zaman menuntut PKK untuk terus bergerak, berinovasi, dan menyesuaikan diri dengan kebutuhan masyarakat. “Perubahan sosial, perkembangan teknologi, dan meningkatnya kebutuhan keluarga membuat PKK harus makin siap dan tangguh,” ujarnya.

Rapat konsultasi ini mengusung tema “Peran PKK dalam Mewujudkan Keluarga Tangguh dan Sejahtera Menuju Barito Timur Segah”, sejalan dengan upaya pemerintah daerah untuk memperkuat pembangunan sumber daya manusia melalui keluarga sebagai titik awal pembentukan karakter.
Bupati Yamin menyampaikan apresiasi atas kerja nyata PKK selama ini. Berbagai program yang dijalankan, mulai dari pemanfaatan pekarangan untuk ketahanan pangan, pengembangan ekonomi kreatif berbasis potensi lokal, edukasi kesehatan dan gizi keluarga, hingga pembinaan generasi muda, dinilai telah memberikan manfaat langsung bagi masyarakat.
Menurutnya, PKK telah menjadi garda terdepan dalam menggerakkan masyarakat di tingkat desa hingga kabupaten. Ia menilai keberhasilan PKK tidak lepas dari semangat para kader yang bekerja dengan ketulusan dan kebersamaan.

Meski demikian, Bupati mengingatkan bahwa tantangan ke depan akan semakin besar. Karena itu, ia berharap rapat konsultasi ini dapat menghasilkan gagasan baru, program yang lebih tajam, dan langkah-langkah yang bisa langsung diterapkan di lapangan.
Pemerintah Kabupaten Barito Timur, lanjutnya, berkomitmen penuh untuk terus mendukung seluruh gerakan PKK, baik melalui kebijakan, anggaran, maupun kerja sama lintas perangkat daerah. Ia menekankan bahwa kekuatan PKK dan pemerintah harus berjalan seiring agar masyarakat Barito Timur semakin maju dan sejahtera.
Bupati juga mengajak seluruh kader PKK untuk tetap menjadi teladan di lingkungan masing-masing, menjaga semangat “Bartim Segah”, dan terus menggerakkan perubahan dari tingkat keluarga. “Kalau keluarga kuat, masyarakat kita pasti kuat,” tuturnya.(cak)

627 total, 627 kali dibaca hari ini
