Pj.Bupati Bartim Lantik Kades Karang Langit, Juga Aktifkan Kembali Kepala Desa Harara

Pj.Bupati Bartim Indra Gunawan menyerahkan SK dan memberikan ucapan selamat kepada Kepala Desa Karang Langit yang Ia lantik di Ruang Rapat Buapti Barito Timur, Jumat (03/11/2023).

TAMIANG LAYANG- Pj Bupati Barito Timur, Indra Gunawan mengambil sumpah janji dan melantik Kristiano sebagai Kepala Desa Karang Langit, Kecamatan Dusun Timur periode 2023-2029, Jumat (3/11/2023) di Ruang Rapat Bupati Barito Timur.

Pelantikan tersebut di hadiri Asisten I, II dan III Setda Bartim, unsur Forkopimda, beberapa OPD terkait, camat, keluarga Kades Karang Langit, dan tamu undangan lainnya.

Dalam amanatnya, Pj Bupati Bartim Indra Gunawan berpesan kepada kepala desa yang baru dilantik agar dalam melaksanakan tugas pemerintahan, pembangunan, pelayanan dan pemberdayaan masyarakat, hendaknya berpegang teguh pada ketentuan perundang-undangan yang berlaku.

“Berikan pelayanan secara adil dan merata kepada seluruh masyarakat, tanpa membedakan suku, agama, golongan dan latar belakang lainnya,” kata Pj Bupati Bartim.

Selain itu, kata Pj Bupati Bartim, pererat jalinan kerjasama dengan Badan Permusyawaratan Desa (BPD), tokoh masyarakat, tokoh agama, pemuda dan seluruh komponen masyarakat di desa setempat.

“Dan dalam mengambil kebijakan yang berhubungan dengan kepentingan masyarakat agar selalu mengedepankan musyawarah dan mufakat,” imbuhnya.

Pj Bupati Bartim juga meminta kepada kades agar rencanakan, pergunakan dan pertanggungjawabkan anggaran desa untuk kegiatan yang bermanfaat bagi kesejahteraan masyarakat di wilayah bekerja, dan utamakan perencanaan pembangunan dan penggunaan dana yang transparan, akuntabel dan bisa dimanfaatkan untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat.

“Laksanakan koordinasi yang baik antara pemerintah desa dengan pemerintah kecamatan dan lemerintah kabupaten di desa tempat bertugas agar tercipta kesatuan pikiran dan kesatuan visi dalam menjalankan roda pemerintahan,” jelas Pj Bupati Bartim.

Dalam kesempatan itu, secara bersamaan juga dilaksanakan penyerahan Keputusan Bupati Barito Timur untuk mengaktifkan kembali Kepala Desa Harara terpilih, Triyono yang pada beberapa waktu lalu ditunjuk Pejabat Kepala Desa, karena ada persoalan yang harus diselesaikan sebelumnya.(lia/win)

 1,527 total,  1 kali dibaca hari ini

Warta Terkait

Leave a Comment

10 − 3 =