TAMIANG LAYANG – Pemerintah Kabupaten Barito Timur (Bartim) bersama instansi terkait mengikuti deklarasi damai pemilu tahun 2024 yang digelar secara serentak se Kalteng, Minggu 4 Februari 2024.Sebelum mengikuti deklarasi damai pemilu secara virtual di halaman kantor Bupati Bartim, Pemerintah Daerah Bartim terlebih dahulu berolahraga dengan melaksanakan jalan sehat.Pj Bupati Bartim Indra Gunawan mengatakan, deklarasi pemilu damai yang dilaksanakan ini sebenarnya untuk menegaskan kembali dari pak Gubernur Kalteng kepada bupati dan walikota di Provinsi Kalteng bahwa pemilu tidak lama lagi.
Terkait persiapan pemilu yang tidak lama lagi, Pj Bupati Bartim menyampaikan bahwa saat ini pihaknya sudah mengantisipasi distribusi logistik Pemilu 2024 di daerah yang jaraknya cukup jauh dan sulit dalam hal transportasi.”Tahapan persiapan Pemilu di Bartim sampai saat ini sudah berjalan dengan baik, baik itu pendistribusian logistik maupun yang lainya. Begitupula dengan tahapan lainya sudah disimulasikan dan berjalan baik dan lancar,” ujar Pj Bupati Bartim. Menjelang Pemilu yang hanya menghitung hari atau tanggal 14 Februari mendatang, Indra Gunawan mengharapkan masyarakat Barito Timur yang sudah memenuhi syarat memilih agar datang ke TPS masing masing untuk menentukan pilihannya.”Saya harap tidak ada yang golput, mari berpartisipasi untuk mensukseskan Pemilu yang aman, lancar damai dan sukses,” pungkasnya.(lia/win/har)
1,021 total, 1 kali dibaca hari ini