TPPS Barito Timur Gelar Rakor, Fokus pada Target Penurunan Stunting Tahun 2024

Pj.Bupati Bartim Indra Gunawn memimpinn rapat koordinasi (rakor) evaluasi program percepatan penurunan stunting, Kamis (28/11/2024) di Ruang Rapat Bupati Bartim.

TAMIANG LAYANG– Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Kabupaten Barito Timur, Kalimantan Tengah, menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) pada Kamis (28/11). Rakor ini bertujuan untuk mengevaluasi program percepatan penurunan stunting sekaligus menyusun strategi guna mencapai target prevalensi stunting 18,19 persen pada tahun 2024.

Penjabat (Pj) Bupati Barito Timur, Indra Gunawan, dalam sambutannya menegaskan bahwa stunting merupakan tantangan besar yang membutuhkan kolaborasi lintas sektor. “Stunting tidak hanya berdampak pada fisik, tetapi juga memengaruhi perkembangan otak dan kualitas sumber daya manusia di masa depan. Oleh karena itu, penyelesaiannya harus terintegrasi dan melibatkan semua pihak, mulai dari pemerintah desa hingga kabupaten,” ujarnya.

Indra mengapresiasi seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam program percepatan penurunan stunting di daerah ini. Namun, ia juga menyoroti pentingnya evaluasi terhadap capaian indikator, identifikasi kendala, serta formulasi solusi yang konkret.

“Berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 72 Tahun 2021, evaluasi capaian percepatan penurunan stunting wajib dilaporkan dua kali setahun atau sewaktu-waktu bila diperlukan. Kami harap seluruh laporan, termasuk indikator capaian program, narasi kegiatan, dukungan anggaran, dan dokumentasi, dapat diterima tepat waktu, paling lambat 7 Desember 2024,” tambah Indra.

Melalui delapan aksi konvergensi yang menjadi pendekatan utama dalam program percepatan penurunan stunting, TPPS Barito Timur diharapkan semakin solid dalam mencapai target nasional, yaitu prevalensi stunting 14,4 persen pada tahun 2029.

“Semoga dengan komitmen kita bersama, angka prevalensi stunting di Kabupaten Barito Timur dapat terus menurun. Mari kita wujudkan generasi emas yang mampu memajukan Indonesia,” tutup Indra.

Rakor TPPS Kabupaten Barito Timur ini juga dihadiri oleh perwakilan dari kecamatan dan desa, lintas sektor terkait, serta mitra strategis. Para peserta diharapkan mampu menghasilkan rekomendasi yang relevan untuk mempercepat penurunan stunting di daerah tersebut.(har).

Top of Form

Bottom of Form

 387 total,  387 kali dibaca hari ini

Warta Terkait

Leave a Comment

7 + 19 =