Diperlukan Rp 62 Milyar Lebih untuk Akomodir 79 Usulan Masyarakat Karusen Janang

Camat Karusen Janang Bewini, S.STP, M.IP

TAMIANG LAYANG – Masyarakat Kecamatan Karusen Janang (KKJ) menyampaikan sebanyak 79 usulan kepada Pemerintah Kabupaten Barito Timur. Usulan ini mencakup berbagai kebutuhan pembangunan yang diharapkan dapat terealisasi sepenuhnya pada tahun 2026. Aspirasi ini disampaikan oleh Camat Karusen Janang, Bewini, S.STP, M.IP, dalam acara Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Karusen Janang yang berlangsung pada Selasa (11/2/2025).

Bewini menjelaskan bahwa dari total 79 usulan tersebut, sebagian besar didominasi oleh program di bidang pembangunan infrastruktur. Selain itu, terdapat pula usulan di sektor pertanian, peternakan, perikanan, dan bidang lainnya yang dianggap penting untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Dari 79 usulan ini,  72 usulan berasal dari desa se Kecamatan Karusen Janang, dan 7 usulan dari Kecamatan/UPTD Puskesmas Dayu dengan total anggaran Rp.62 milyar lebuh,” ujar Bewini saat memberikan pemaparan.

Camat Karusen Janang berharap agar semua usulan masyarakat dapat mendapat perhatian serius dari pemerintah daerah dan menjadi prioritas dalam perencanaan pembangunan Kabupaten Barito Timur. Menurutnya, realisasi usulan ini akan berdampak signifikan dalam mendorong pertumbuhan ekonomi, peningkatan akses layanan dasar, serta pengembangan potensi lokal di wilayah Kecamatan Karusen Janang.

“Kami berharap Pemerintah Kabupaten dapat menjadikan 79 usulan ini sebagai prioritas utama dalam pembangunan. Semua usulan ini sudah melalui proses diskusi bersama masyarakat dan mencerminkan kebutuhan riil di lapangan,” tambahnya.

Sebagai informasi, Musrenbang Kecamatan Karusen Janang ini merupakan agenda kelima yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten Barito Timur dalam rangkaian Musrenbang tahun 2025. Acara tersebut dihadiri oleh Asisten II Setda Barito Timur Amrullah, Kepala Bappelitbangda Kabupaten Barito Timur Frans Sila Utama, kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), unsur Muspika, para kepala desa dan anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD), serta sejumlah tamu undangan lainnya.

Acara yang berlangsung tertib dan lancar ini dipandu oleh Kepala Bappelitbangda Kabupaten Barito Timur, Frans Sila Utama. Dalam forum tersebut, juga dihasilkan beberapa usulan prioritas yang akan dibawa ke tingkat kabupaten untuk dibahas lebih lanjut.

“Musrenbang ini tidak hanya menjadi wadah menyampaikan usulan, tetapi juga menciptakan sinergi antara pemerintah dan masyarakat untuk merumuskan program-program pembangunan yang berkelanjutan,” pungkas Bewini.

Musrenbang Kecamatan Karusen Janang, diharapkan hasil dari diskusi ini dapat memberikan dampak nyata bagi pembangunan di seluruh wilayah kecamatan, serta mendukung Kabupaten Barito Timur  menuju Gumi Jari Janang Kalalawah. (cak/las)

 741 total,  741 kali dibaca hari ini

Warta Terkait

Leave a Comment

4 − one =