Rangkul Pemilih Pemula Dalam Pilkada Tahun 2024, Bawaslu Bartim Jelaskan Bagaimana Menjadi Pemilih Cerdas dan Bijak

TAMIANG LAYANG- Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Barito Timur menggelar Sosialisasi Pengawasan Partisipatif pada Tahapan Pemilihan Serentak Tahun 2024 di Kabupaten Barito Timur. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman bagi Pemilih Pemula mengenai pentingnya partisipasi aktif dalam proses Pemilihan Kepala Daerah serentak yang akan berlangsung pada Bulan November Tahun 2024 nanti. Kegiatan Sosialisasi yang dilaksanakan di Tempat Objek Wisata Luwau Banse Desa Jaweten ini, dihadiri oleh Puluhan Siswa serta Guru Pendamping dari beberapa SMA/SMK/MA/Sederajat se-Kabupaten Barito Timur. Selasa (15/10/2024). Dalam sambutannya, Anggota Bawaslu Kabupaten Barito Timur (Koordiv.…

selanjutnya

Perkuat Integritas dan Netralitas Pada Pilkada Tahun 2024, Bawaslu Bartim Gelar Rakor Evaluasi Penanganan Pelanggaran dan Deklarasi Netralitas Kades/Lurah

TAMIANG LAYANG – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Barito Timur menggelar Rapat Koordinasi Evaluasi Penanganan Pelanggaran dan Deklarasi Netralitas Kepala Desa/Lurah pada Pemilihan Serentak Tahun 2024 yang bertempat di GPU Mantawara Tamiang Layang. Senin (14/10/2024). Rapat tersebut dihadiri oleh PJ Bupati Barito Timur dalam hal ini diwakilkan oleh Asisten I Pemda Barito Timur, Ketua DPRD Kab Barito Timur, Kejaksaan Negeri Kab Barito Timur, Polres Barito Timur, Kodim 1012/Btk, Camat serta Kepala Desa/Lurah Se-Kabupaten Barito Timur. Dalam sambutannya, Ketua Bawaslu Kabupaten Barito Timur yang pada kali ini diwakilkan oleh Anggota…

selanjutnya

Disnakertrans Bartim  Latih Warga Buka Usaha Las dan Meubel Aluminium

TAMIANG LAYANG- Pemerintah Kabupaten Barito Timur, melalui Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, dan Perindustrian (Disnakertrans), kembali menyelenggarakan pelatihan teknis yang bertujuan untuk meningkatkan keterampilan masyarakat. Pelatihan Las Listrik dan Pembuatan Meubel Aluminium ini digelar pada Senin (14/10) di Aula Dinas setempat, dengan partisipasi 26 peserta dari 10 kecamatan di Barito Timur. Acara tersebut dibuka oleh Asisten II Setda Barito Timur, Amrullah, yang mewakili Penjabat Bupati Barito Timur. Turut hadir dalam acara tersebut Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) Kabupaten Barito Timur, para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), serta camat dari seluruh kecamatan…

selanjutnya

Sosialisasi Program “AKSI KEREN PRIA” Dorong Peningkatan Partisipasi Pria dalam Keluarga Berencana di Barito Timur

TAMIANG LAYANG – Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, dan Keluarga Berencana (PPPAKB) Kabupaten Barito Timur menggelar sosialisasi untuk meningkatkan partisipasi pria dalam program Keluarga Berencana (KB), bertempat di Aula Kantor Kecamatan Dusun Timur pada Kamis (10/10). Acara ini dihadiri oleh Plt. Kepala Dinas PPPAKB sebagai mentor, Camat Dusun Timur, Kapolsek, tokoh agama, Kepala KUA, Kepala Puskesmas, Kepala Desa, serta para PKB/PLKB Kecamatan Dusun Timur, bersama seluruh staf di lingkungan DPPPAKB Kabupaten Barito Timur. Kegiatan ini merupakan bagian dari implementasi Aksi Perubahan Kinerja Organisasi dalam Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) yang diinisiasi…

selanjutnya

Pemkab Bartim dan PT Adaro Bersama Mitra Gelar Senam Bersama untuk Wujudkan SDM Sehat Berkualitas

TAMIANG LAYANG – Dalam rangka mewujudkan sumber daya manusia yang sehat jasmani dan berkualitas, Pemerintah Kabupaten Barito Timur (Pemkab Bartim), PT Adaro, dan mitra kerjanya menggelar senam Bersama di halaman Kantor Bupati Barito Timur, Jumat (11/10). Acara ini dihadiri oleh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), para kepala organisasi perangkat daerah (OPD), perwakilan  PT Adaro, serta aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemkab Bartim. Sebelum senam dimulai, Pj Bupati Barito Timur, Indra Gunawan, melalui Sekretaris Daerah Panahan Moetar menyampaikan terima kasih kepada PT Adaro Grup atas partisipasinya dalam memfasilitasi kegiatan senam…

selanjutnya

Bawaslu Barito Timur Bentuk Tim Pengawasan Isu Isu Negatif, Gelar Rapat Perdana Bahas Berita Hoaks pada Pemilihan Serentak Tahun 2024

TAMIANG LAYANG – Dalam upaya mencegah penyebaran isu-isu negatif menjelang Pemilihan Serentak Tahun 2024, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Barito Timur resmi membentuk Kelompok Kerja Pengawasan Isu-Isu Negatif. Rapat ini dipimpin oleh Anggota Bawaslu Kabupaten Barito Timur (Koordiv. HP2H) Ahmad Saufi dan didampingi oleh Koordinator Sekretariat Bawaslu Kabupaten Barito Timur Atang J.U.P Butar Butar, dan beranggotakan perwakilan dari beberapa instansi, seperti Badan Kesbangpol, Diskominfops, Kejaksaan Negeri Barito Timur, serta Polres Barito Timur. Rapat perdana kelompok kerja ini digelar pada Kamis, 10 Oktober 2024, di ruang rapat Bawaslu Kabupaten Barito…

selanjutnya

Pemkab Barito Timur Dorong Optimalisasi Pelayanan BPJS Kesehatan melalui Forum Kemitraan

TAMIANG LAYANG – Dalam upaya meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat, Pemerintah Kabupaten Barito Timur menggelar Forum Kemitraan Pengelolaan Kerja Sama Fasilitas Kesehatan BPJS Kesehatan dengan para pemangku kepentingan. Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun 2022 dan bertujuan untuk optimalisasi program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN). Forum yang berlangsung di Ruang Rapat Bupati Barito Timur pada Kamis (10/10) ini dipimpin oleh Asisten 1 Setda Bartim, Ari Panan Putut Lelu, SH, dan dihadiri oleh Kepala Bagian Mutu Layanan Fasilitas Kesehatan BPJS Kesehatan Cabang Muara Teweh, Syahrin Kamil,…

selanjutnya

PEMKAB BARTIM IKUTI RAPAT KESIAPAN PELAKSANAAN PILKADA SERETAK TAHUN 2024

TAMIANG LAYANG- Pemerintah Kabupaten Barito Timur mengikuti Rapat Kesiapan Pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2024 yang dilaksanakan secara Hybrid (luring dan daring), bertempat di Ruang Rapat Bupati Barito Timur, Rabu (9/10/2024). Hadir dalam rapat tersebut Asisten I Setda Bartim Ari Panan P.Lelo, Kapolres Barito Timur Viddy. D, Perwakilan dari Dandim 1012 Buntok, Perwakilan dari Banwaslu Kabupaten Barito Timur, Kepala Dinas Komunikasi Informatika Persandian dan Statistik Kabupaten Barito Timur Dwi Aryanto, Kabag Pemerintahan Umum Yusia.K dan tamu undangan lainnya. Rapat Kesiapan Pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2024 ini dihadiri langsung oleh Gubernur Kalteng…

selanjutnya

Pj Bupati Barito Timur Dorong Percepatan Realisasi Anggaran di Akhir Tahun 2024

TAMIANG LAYANG – Penjabat (Pj) Bupati Barito Timur (Bartim), Indra Gunawan, menggelar rapat evaluasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) triwulan keempat 2024 pada Selasa, 8 Oktober 2024. Dalam rapat tersebut, Bupati menekankan pentingnya optimalisasi penggunaan anggaran di sisa dua bulan terakhir tahun 2024. Hingga awal Oktober, realisasi anggaran masih rendah, dengan capaian baru di angka 52 persen. Sementara itu, waktu yang tersisa hingga akhir tahun sangat terbatas. “Kita harus memastikan keseimbangan antara pendapatan dan belanja. Saat ini, dana transfer dari pusat sudah mencapai 76 persen, namun Pendapatan Asli Daerah…

selanjutnya

Pj Bupati Barito Timur Ajak Masyarakat Segera Lunasi PBB-P2 Sebelum 31 Oktober 2024

TAMIANG LAYANG – Dalam upaya meningkatkan kesadaran masyarakat terkait kewajiban perpajakan, Penjabat (Pj) Bupati Barito Timur, Indra Gunawan, mengajak seluruh masyarakat di wilayah Kabupaten Barito Timur untuk segera melunasi Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2) sebelum batas akhir jatuh tempo pada 31 Oktober 2024. Sosialisasi ini dilaksanakan melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) dan melibatkan pemerintah desa hingga kelurahan. “Membayar pajak PBB-P2 merupakan bentuk nyata kontribusi masyarakat dalam mendukung pembangunan di Kabupaten Barito Timur. Pajak yang dibayarkan akan digunakan kembali untuk pembangunan, termasuk di desa-desa, sebagai bagian dari upaya…

selanjutnya