Pj Bupati Bartim Ikuti Arahan Presiden di IKN

IKN- Pj Bupati Barito Timur, Indra Gunawan, mengikuti arahan Kepala Daerah se-Indonesia bersama Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo di Istana Garuda, Ibu Kota Nusantara (IKN), Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Selasa (13/8).Dalam agenda tersebut, Presiden Jokowi memberikan arahan kepada 517 kepala daerah, baik gubernur/Pj gubernur maupun bupati/Pj bupati dan walikota yang hadir secara langsung, Menurut laporan Menteri Dalam Negeri RI, Tito Karnavian, bahwa ada 35 kepala daerah lainnya berhalangan hadir, sebagian karena sakit, sebagian lagi harus mengikuti sidang paripurna DPRD, hingga tidak kebagian tiket pesawat.Dalam arahannya Presiden Jokowi mengedukasi…

selanjutnya

Pemkab Barito Timur Bahas Tiga Rancangan Perbup Terkait Pajak Daerah

Tamiang Layang – Pemerintah Kabupaten Barito Timur (Bartim), menggelar pembahasan intensif terhadap tiga Rancangan Peraturan Bupati (Raperbup) yang bertujuan untuk memperkuat sistem pemungutan pajak daerah. Kegiatan ini berlangsung di ruang rapat Kantor Bupati Barito Timur dan melibatkan sejumlah perangkat Daerah serta perwakilan dari kecamatan dan kelurahan, pada Senin, 12 Agustus 2024. Raperbup yang dibahas meliputi Tata Cara Pemungutan Pajak Daerah, Perhitungan Potensi Pajak Daerah dan Proyeksi Pendapatan Daerah, serta Penghapusan Piutang Pajak Daerah. Pembahasan ini dilaksanakan sebagai respons atas berbagai regulasi terbaru, termasuk Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2023 tentang HKPD…

selanjutnya

Asisten II Setda Barito Timur Luncurkan Program Jebol Barjas

TAMIANG LAYANG- Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Barito Timur, Amrullah, meluncurkan program jemput bola barang dan jasa (Jebol Barjas). Asisten II Setda Barito Timur, Amrullah, mengatakan, bahwa salah satu tujuan program Jebol Barjas ini adalah untuk membantu bagi pelaku UMKM untuk mempromosikan produknya secara online. “Jadi, nanti para pelaku UMKM didorong untuk mendaftar ke Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah, dan nantinya disitu kita siapkan etalasenya,” ujar Amrullah kepada wartawan, Senin (12/8). Ia mengatakan, dengan produk pelaku UMKM yang secara online tersebut, maka juga akan mempermudah bagi pihak…

selanjutnya

Pj Bupati Barito Timur Serukan Kebanggaan terhadap Produk Lokal dalam Penutupan Bartim Expo dan Pameran UMKM 2024

Tamiang Layang – Penutupan Bartim Expo dan Pameran UMKM 2024 berlangsung meriah pada Senin malam, menandai puncak dari rangkaian acara peringatan Hari Jadi ke-22 Kabupaten Barito Timur dan HUT ke-79 Republik Indonesia. Acara yang berlangsung selama 12 hari ini ditutup secara resmi oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Barito Timur, Panahan Moetar, yang membacakan sambutan Pj Bupati Barito Timur, Indra Gunawan. Dalam sambutannya, Pj Bupati Barito Timur menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh tamu undangan serta masyarakat yang telah mendukung dan memeriahkan acara Bartim Expo dan Pameran UMKM 2024. Ia…

selanjutnya